.

Selasa, 31 Desember 2013

Amazing 2013 Dan Mimpi Untuk Indonesia Satu


 
Amazing..yah itulah satu kata yang bisa saya gambarkan untuk tahun 2013.Memang masih ada kekurangan,yaitu saya belum dapat bekerja secara tetap.
Namun secara keseluruhan,2013 adalah tahun yang sangat mengagumkan.Secara perjalanan.
Mulai dari mendaki ke banyak gunung,pantai dan ke tempat lainnya.
Slamet,Papandayan,Semeru,Bromo,Gede,Pangrango,Kerinci,Danau gunung Tujuh,Pulau Condong,Pananjakan,Pasir Putih,Pulau Damar.
Menjelajahi banyak tempat,menjejakkan kaki pertama kali di Sumatra,dan menemui banyak sahabat baru.
Dan yang paling membahagiakan adalah bahwa saya akhirnya diwisuda.
Yeeeayyyyyyyyyyyyyyyyyyyy ! ! ! ! ! ! ! ! ! ! !
2013 is really have so much amazing moment for me.

2013 : Unpredictable Moment

Pict from weheartit.com

Akhir tahun ini,entah mengapa saya jadi rajin membaca beberapa catatan di blog.
Yuph,blog yang belakangan jarang saya lihat,raba dan terawang (periksa blog apa cek duit palsu ndar) dan anehnya ternyata blog saya ini mendapatkan perhatian dari beberapa orang.
Kasihan yah mereka,tersesat di blog saya hehe
Jujur aja,saya akui saya senang mendengarnya.Yah biar bagaimanapun itu adalah salah satu apresiasi atas apa yang saya kerjakan.
Umumnya pertanyaan yang keluar dari mulut mereka“kok jarang nulis di blog lagi,ndar?”
Well belakangan saya akui saya mulai jarang menulis,belakangan saya lebih senang jadi pembaca saja.
Entahlah,namun yang jelas hasrat nulis saya tetap menggebu kok.Hanya saja lebih terpendam sekarang (harta karun kale ah). Sekarang pun saya sedang menyelesaikan sebuah novel yang sekarang sedang memasuki tahap penyelesaian per chapter.
Mohon doakan saja yang terbaik untuk saya :)

Oke kembali ke topik hidayat #eh.
Jadi ketika saya membaca kembali catatan saya di blog.Terutama bagian catatan yang tentang perjalanan.
Ga tau kenapa ada perasaan geli dan sedih tersendiri kala membacanya.
Perasaan geli karena bertanya “ih kok bisa ya gue kaya begitu’’,perasaan sedih karena akhirnya cita,cinta dan harapan-harapan yang tanpa saya sadari sudah tersampaikan.
Saat membaca catatan “My Love N.G” saya hanya bisa tertawa.Sekedar diketahui,catatan itu saya buat pada tahun 2011 (N.G sendiri merupakan singkatan dari Nanjak Gunung).
Untuk membaca catatannya disini bisa membuka link ini --> http://awaludinnandar.blogspot.com/2011/10/my-loveng.html

Sabtu, 21 Desember 2013

Tips Buat Backpackeran



1. Rencanakan jauh-jauh hari.Persiapkan keberangkatan,mulai dari memikirkan transport,penginapan dll.
2. Sebisa mungkin hanya membawa 1 tas. Ga perlu bawa banyak-banyak,bawalah barang yang benar-benar diperlukan.
3. Peta, Atau Petunjuk arah, atau Informasi Tentang Tujuan.Kalo bisa seh,lakukan riset terhadap tempat yang dituju.
4. Destination terbaik adalah kota yang ramah.Ramah dalam pengertian mudah akses dan ga ngeberatin kantong.
5. Rincilah semua anggaran biaya,lalu lebihkan biayanya sedikit aja.INGAT.Jangan mudah belanja.
6. Beranikan buat bertanya.Jangan malu daripada nanti sesat dijalan.
7. Taati peraturan sekonyol apapun itu,dan jangan lupa bawa identitas diri.
8. Powerbank.Jangan lupa Membawa Battery cadangan,yah kalau bisa bawalah 2 Battery.

Kramat Jati 12 Desember 2013


Rabu, 18 Desember 2013

Breathless


Entah dari mana aku harus memulai.Telah banyak kulalui perjalanan dalam hidupku.
Telah kukatakan tentang banyak hal,telah banyak perbuatan yang aku lakukan.
Aku telah belajar banyak dalam kehidupan yang aku jalani.Dan aku masih akan terus menjadi murid,yang akan selalu belajar dalam tiap langkahku berjalan.

Tapi pada suatu perjalanan yang aku lalui.
Jiwaku seakan terantuk batu besar.
Aku tak mengerti,sungguh.
Hatiku seakan berteriak dalam kehampaan.
Namun jawaban yang aku cari tetap tidak aku temukan.
Aku ! ! !
Aku tetap saja melakukan perjalanan.
Dan pada satu puncak aku tersadar.


“Something inside me
They always find looking somewhere
I don’t know for sure
I wonder what happen if I left everything behind
But in the end of my sleep
I can’t get you out of my mind
I’m so breathless in here
I miss you”

Aku sangat merindukanmu,ana

Kramat Jati 18 Desember 2013

Sabtu, 23 November 2013

#mountpedia : Tips Menjaga Kamera Saat Melakukan Pendakian


Akhir-akhir ini kegiatan outdoor semakin digemari oleh semua kalangan.Salah satunya adalah kegiatan mendaki gunung.Kamera baik itu kamera pocket atau SLR kini seperti menjadi alat wajib pada setiap kegiatan dialam bebas.Tiap momen seolah tidak sempurna apabila tidak diabadikan kamera.Tetapi jangan sampai ada satu momen yang terlewatkan hanya karena kamera tidak terjaga dengan baik.Nah berikut ada beberapa tips untuk menjaga kamera saat melakukan pendakian.Cekidot :
1.Simpan di kantung khusus : Saat tidak digunakan,simpan kamera di dalam kantung khusus untuk melindunginya dari benturan.Sebaiknya pilih kantung yang agak tebal karena bisa melindungi kamera bila terjatuh tiba-tiba.
2.Perhatikan kondisi sekitar : Saat membawa kamera,perhatikan kondisi di sekitar jalan yang Anda lalui.Jika Anda trekking,maka pastikan kamera terpegang dan terjaga dengan benar agar tidak tergores ranting pohon atau bebatuan.
3.Pakai kamera secara efisien : Pastikan kamera Anda ada dalam kondisi off atau mati.Hal ini untuk menjaga daya tahan baterai.

Jumat, 22 November 2013

Gunung adalah Kehidupan

Gunung itu kehidupan.
Sukarnya jalur penanda bahwa hidup penuh perjuangan.
Edelweis penanda bahwa akan selalu ada yang indah diujung perjalanan.



Kramat Jati 16 November 2013

Rabu, 20 November 2013

Pria Seperti Itu

Aku bukanlah pria yang berjanji selalu menggenggam tanganmu,namun aku adalah pria yang berjanji akan selalu ada menemani sepanjang perjalananmu.

Selamat malam,Kekasih.


Selasa, 19 November 2013

Tips Melakukan Perizinan Sebelum Melakukan Pendakian Kepada Orang Tua


Karakter tiap orang di dunia ini berbeda-beda.Begitu pun juga dengan orang tua kita.
Soal izin pasti ada yang memberikan kebebasan sebebas-bebasnya kepada anaknya,namun ada juga yang tidak dan menentang sekeras-kerasnya.
Jujur aja,dahulu untuk soal yang satu ini orang tua saya adalah yang paling keras dan menentang.
Susah sekali untuk meyakinkan mereka.Bahkan pada awal pendakian pertama saya pada tahun 2004,saya harus melakukan kebohongan terhadap mereka.Saat itu saya bilang akan pergi kemping padahal yang sebenarnya akan pergi untuk mendaki.
Sesuatu yang tidak baik dan tidak patut ditiru,namun menurut saya itu adalah hal yang patut saya lakukan ketimbang cuma diam dan menentang jalan hati saya sendiri.
Tapi yah seiiring waktu.Orang tua malah ngerti dengan sendirinya.Walau pada awalnya tembok tebal dan selalu jawaban ''tidak" yang saya terima namun dengan melihat hal-hal positif yang didapat dari kegiatan ini toh akhirnya mereka luluh juga.
Nah kalo ijin buat cewe emang agak sulit.Kadang,butuh lebih dari diri sendiri untuk meyakinkan orang tua.
Saran saya :

Minggu, 17 November 2013

Manajemen Carrier / Daypack

Di malam hari yang ceria ini,saya mau share sedikit tentang manajemen carrier/Daypack cekidot :


Sebelumnya usahakan pengepakan barang selalu dilakukan minimal sehari sebelum perjalanan.
Kadang,pengepakan barang (packing) kurang begitu diperhatikan.Padahal packing sangat mempengaruhi kenyamanan dari suatu perjalanan.
Packing merupakan seni,bersifat fleksibel,tergantung situasi dan kondisi.
Sebelumnya patut diketahui kapasitas berat yang perlu dipikul oleh carrier.

Minggu, 10 November 2013

Selamat Hari Pahlawan,Nusantara


Dulu di tanah ini bergema sebuah cerita,tentang sebuah perjuangan rakyat melawan penindasan.
Bumi Surabaya bergelora.Pekikan teriakan merdeka bergema disepanjang jalan.
"Merdeka..merdeka" pekik mereka dengan lantang.Hanya bambu ditangan kiri,namun itu cukup untuk gentarkan nyali para penindas.
Tak ada kata takut dalam diri.
Gedung Yamato jadi saksi bisu,perobekan bendera atas nama keberanian anak Negeri.
Meski ajal menunggu mereka.Dalam perjuangan nanti.
Saat itu,Indonesia bersatu.Membela bumi pertiwi.Menuntut kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
"Meski kau bombardir dengan meriammu. Meski kau hancurkan dengan senapanmu.Kami tetap berdiri.Membela NKRI"Koar Bung Tomo.
Darah berceceran dijalan.Nyawa hilang dengan mudahnya.
Namun semangat mereka akan terus membara dihati para penerusnya.Sebesar apapun Negara ini nanti,jangan pernah lupakan sejarah perjuangan para pahlawan.
Ingat akarmu,ingat "JASMERAH".
Selamat hari pahlawan,Nusantara.


Kramat Jati 10 November 2013

Senin, 14 Oktober 2013

Sebaik-baiknya jika itu terjadi

Sebaik-baiknya sebuah mimpi adalah yang sedari awal terbentuk tidak menginjak mimpi orang lain.
Sebaik-baiknya sebuah hubungan,adalah yang sedari awal terjadi tidak menyakiti perasaan orang lain.
Dan sebaik-baiknya seorang pria,adalah yang membicarakan kejujuran didepan wajah,sekalipun pahit yang diterima kekasihnya.

Minggu, 15 September 2013

Moment itu bernama "Summit Attack"



Saya ingat betapa kencang dan kerasnya tiupan angin yang berhembus pada pagi itu.Dingin yang begitu menusuk kulit seakan menguatkan diri untuk tetap diam dalam kehangatan tenda.


Namun semangat saya kembali membara ketika mengingat jawaban saya terhadap pertanyaan seorang teman beberapa tahun yang lalu,tentang tujuan saya mendaki.
Saat itu seorang teman pernah bertanya kepada saya “mendaki gunung itu melelahkan bukan??”
“iya,itu benar”
“Lalu kenapa lo tetap melakukannya”
“Karena gue bisa”jawab saya singkat
Namun teman saya masih merasa kurang yakin dengan jawaban saya tersebut. Ia pun kembali bertanya “Kenapa seh lo mendaki gunung”

Rabu, 04 September 2013

Romantisme Di Atas Awan


Gunung itu "Romantisme di atas awan"

Ibarat berbagai pilihan dan pencapaian nilai-nilai kehidupan,semua hal akan mengerucut pada 1 titik tertinggi.Di gunung dan pegunungan,terjadi proses sublimasi antara manusia dengan romantisme,keindahan dan keagungan alam.
Seperti nuansa yang tertangkap dari cara masyarakat lokal memberi nama kepada kerucut-kerucut dimuka bumi disekeliling mereka.


 
Tahukah kalian nama gunung agung di Bali bermakna "puncak suci menuju nirwana".
Gunung Semeru yang namanya dipetik dari kata "meru" yang berarti puncak tertinggi sekaligus pusat dunia.
Puncak Everest yang dalam bahasa Nepal dikenal sebagai "Sagarmatha (Dewi Langit)".
Sedangkan dalam bahasa Tibet,Puncak Everest dikenal sebagai "Chomolungma (Ibu para dewi di bumi)".
Di beberapa tempat didunia,gunung menjadi mediasi mendekatkan diri kepada yang diagungkan atau disembah.
Inspirasi romantis seputar gunung akan terus bergaung. Kekal,tak lekang oleh zaman.
Gunung akan mengajak para pejalan utk terus melangkahkan kaki dengan orang-orang tercinta untuk datang dan kembali ke tempat yang sama berkali-kali.
Karena keindahannya senantiasa ada. Seperti sebuah rasa yang menghinggapi hati manusia.
Iya,sebuah rasa bernama cinta.

Nikmatilah romantisme Gunung-gunung cerukan purba hasil proses runtuhnya kaldera hingga peninggalan sejarah diatas lautan awan.

Twitter : @HimpalaCrew
Halaman : Himpala ART
Facebook : Himpunan Penikmat Alam