.

Kamis, 31 Desember 2015

2016 Berusaha Lebih Keras (My Buucket List 2016)

Lokasi Foto : Gampong Jaboi, pulau Weh, Sabang







2015 akan segera berlalu, yuph dalam beberapa hari lagi, tahun akan berganti, dari 2015 menuju ke 2016. Bagi Indonesia, tahun 2015 adalah tahun yang penuh cobaan. Fenomena El nino yang menyebabkan perubahan iklim luar biasa di Indonesia dan dunia. Akibat fenomena itu sendiri, Indonesia mengalami musim kering yang luar biasa. Kebakaran hutan yang memang rutin di pualu Sumatera dan Kalimatan pn terjadi seolah bertambah parah karena musim kering efek dari badai El Nino. Sebagian besar pulau di Indonesia pun mengalami kebakaran hutan.
2015 bagi saya pribadi bukanlah tahun yang luar biasa,cenderung biasa saja malah. Tapi juga tahun yang tetap saya syukuri. Karena masih ada pekerjaan, masih dapat jalan-jalan.
Khusus untuk jalan-jalan,memang saya akui tidaklah secetar 3 tahun sebelumnya. Tahun ini bisa dikatakan adalah tahun dimana saya mulai mengerem kegiatan liburan.
Dan sebenarnya bukan tanpa alasan semua itu  terjadi. Sebelum pergantian tahun 2015, saaya memang tidak mengucapkan keinginan apapun, yah tidak banyak inginlah. Di blog pun saya tidak menulis keinginan khusus untuk dicapai.
Yah bisa dibilang, saya memang ingin lebih banyak beristirahat di tahun 2015 ini.


Di 2016 nanti, saya cuma berharap hal dapat menjadi pribadi yang berusaha lebih keras keras dan keras, lebih mandiri lagi dan lebih banyak belajar. Dari segi pekerjaan, saya berharap mendapat pekerjaan tetap dan terpenting masih dari hobi yang saya sukai. Menulis atau mendaki. Memang pekerjaan yang sekarang itu asyik, menjadi peneliti gas bumi, naik-naik gunung. Namun karena bukan pekerjaan tetap, hanya sebatas freelance dan menunggu panggilan saja, saya jadi pusing juga.
Hem dari segi karya tulis, saya berharap salah satu karya saya ada yang bisa menjadi karya nyata. Dan beberapa karya tulis yang bisa saya selesaikan pada tahun ini.
Dan tentunya menulis dan menginsirasi lebih banyak orang melalui media sosial instagram. Dalam hal ini khususnya para pendaki Indonesia.
Dari sisi pendaki, saya sangat ingin pergi ke gunung Argopuro, gunung Raung dan sisa-sisa dari 7 Summits Indonesia yang belum saya berhasil daki yaitu gunung Latimojong, Bukit Raya, Carstensz dan Binaiya. Yah tapi kalau yang 7 Summits bukan tujuan mutlak sih.
Dari sisi traveler, saya berharap dapat menuntaskan cita-cita saya untuk pergi ke Ende, pergi ke Taman Pancasila dan mengunjungi danau Kelimutu yang berada di dekat kota itu.
Selain itu juga bisa pergi ke pulau Kei, Maluku. Sejak mendengar kisahnya dari sahabat saya, Iskandar yang merupakan putra asli daerah Kei, saya jdi tertarik untuk mengunjungi tempat itu. Belum lagi agar mendapat gambaran lebih baik untuk salah satu tulisan saya yaitu “Assasin Pray,” yang memang salah satu bagiannya mengambil setting tempat di daerah sana.
Dan untuk traveling dunia, saya berdoa dapat diberikan kesempatan untuk mengunjungi Jepang (japan). Ahh Jepang, saya sangat mengagumi negara itu. Bagi saya Jepang adalah cerminan negara yang indah, dimana budaya dan kemajuan teknologi melebur secara nyata disana.
Semoga saya bisa berkunjung ke Jepang. Mengunjungi banyak kuil disana, melihat One Piece Tower, melihat sakura bermekaran, mengunjungi gunung Fuji, dan bertemu dengan Sola Aoi  dan Miyabi eh maksud saya bertemu dengan Eiichiro Oda dan Masashi Kishimoto, dua komikus idola saya.
Dan semoga saya segera mendapat jodoh (plok plok plok) !!! #sigh. Yah harapan saya sih dapet orang jawa, karena saya pengen ngerasain mudik hahahahaha #sigh (kecewa dengan diri sendiri)

Dan yang paling penting dari itu semua adalah, saya mulai bisa mencicil uang untuk keperluan orang tua saya pergi haji. Amin.

Jakarta, 31 Desember 2015


0 komentar:

Posting Komentar